Pengaruh Media Boneka Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas 3 SDN Tenggilis Mejoyo 1 Surabaya

Authors

  • Merlina Universitas PGRI Adi Buana, Surabaya

Keywords:

Pengaruh, Media Boneka, Pembelajaran Matematika

Abstract

Pemilihan media yang tepat untuk menyampaikan suatu materi pembelajaran merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam pembelajaran, media memiliki peran sebagai alat bantu untuk mempermudah proses pembelajaran. Media boneka merupakan boneka yang digunakan dalam pembelajaran matematika pada peserta didik kelas III. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Quasi Experimental Design dengan desain penelitian Posttest Only Control Design. Sampel pada penelitian ini adalah peserta didik kelas III A dengan jumlah 28 dan III B dengan jumlah 28 peserta didik. Teknik sampling yang digunakan Simple Random Sampling. Data yang diambil berupa tes. Teknik yang digunakan yaitu tes unjuk kerja. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji normalitas, uji homogenitas dan uji-t. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah terdapat Pengaruh Media Boneka Terhadap Hasil Belajar  Matematika Pada Siswa kelas III SDN Tenggilis Mejoyo 1 Surabaya.  Hal ini dilihat dari hasil nilai rata-rata pada kelas eksperimen lebih besar dari kelas kontrol. Rata-rata nilai tes matematika pada kelas III A (kelas eksperimen) adalah 75,2. Sedangkan rata-rata nilai tes matematika pada kelas III B (kelas kontrol) adalah 66,79.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Admin Materi. (2021, Januari 06). Pengertian Sampel Menurut Para Ahli Secara Umum. Retrieved Juli 13, 2021, from MateriBelajar.co.id: https://materibelajar.co.id/pengertian-sampel-menurut-para-ahli/

Anggani, Sudono, Alat Permainan dan Sumber Belajar TK. Jakarta: Dirjen PPTA Depdikbud. 1995,hlm. 7

Arief. Sadiman, dkk. Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.1948,hlm. 10

Arikunto, Suharsimi, 2012. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta

Arikunto, Suharsimi, 2015. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta : Bumi

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendeketan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Downloads

Published

2022-06-01

How to Cite

Natalia, M. (2022). Pengaruh Media Boneka Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas 3 SDN Tenggilis Mejoyo 1 Surabaya. Seminar Nasional Hasil Riset Dan Pengabdian, 4, 1297–1301. Retrieved from https://snhrp.unipasby.ac.id/prosiding/index.php/snhrp/article/view/472